Steven Pienaar menegaskan ia tidak menyesal ketika harus memutuskan undur diri dari jagat sepak bola internasional. Pienaar lebih memilih fokus membantu Everton di Premier League ketimbang membela negaranya di Piala Afrika.
Pienaaar yang baru berusia 30 tahun pensiun dari tim nasional Afrika Selatan pada Oktober 2012, hanya beberapa bulan sebelum negaranya menjadi tuan rumah Piala Afrika. Ia merasa lebih senang menempatkan semua energi yang dimilikinya untuk mebantu keberhasilan Everton.
“Ketika mencapai usia 30, Anda harus mempertimbangkan apa yang baik untuk diri sendiri dan saya membuat keputusan yang tepat.”
Pienaar juga mengapresiasi manajer Everton, David Moyes, atas sejumlah pencapaian yang dilakukan bersama Everton.
“Ia seorang manajer yang benar-benar baik. Ia adalah salah satu orang yang bekerja paling keras yang pernah saya temui dalam karir saya.”
“David Moyes membuat kami bermain dengan banyak kebebasan dan ingin tim untuk menyerang sepanjang waktu. Semua kerja keras kami terbayar dengan hasil baik di musim ini.”
Editor | : | Roby Rizky Akhmad |
Komentar