Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menang dan Menghibur

By Rabu, 23 Januari 2013 | 16:24 WIB
Ferdinand Sinaga (Persisam), memainkan sepak bola tempo tinggi.
Peksi Cahyo/BOLA
Ferdinand Sinaga (Persisam), memainkan sepak bola tempo tinggi.

Skuad Persisam berada di level percaya diri yang tinggi ketika menjamu Pelita Bandung Raya di Stadion Segiri, Samarinda, Jumat (25/1).

Kemenangan 4-2 atas juara bertahan Sriwijaya FC pada partai sebelumnya merupakan suntikan semangat yang amat tinggi buat Persisam. Tim berjuluk Pesut Mahakam ini menuai hasil positif dari perubahan yang mereka lakukan.

Manajemen tim menugasi Sartono Anwar untuk menjadi pelatih. Sejumlah pemain muda kini menjadi andalan. Kondisi tersebut berbeda dengan musim lalu ketika tim ini diperkuat bintang seperti Eka Ramdani dan Cristian Gonzales yang sekarang dilepas.

"Kami mengandalkan permainan kolektif. Tidak menonjolkan permainan individu," kata Sartono.

Ketika menekuk SFC, hampir sepanjang pertandingan Ferdinand Sinaga dkk. memainkan sepak bola dalam tempo tinggi. "PBR bukan tim lemah. Terbukti mereka bisa merepotkan Mitra Kukar yang diisi pemain-pemain berkualitas. Saat main kandang dan tandang, saya berharap tim tetap bermain menyerang. Kami ingin menang sekaligus menghibur," ujar Sartono.

Memuji

Pelatih PBR, Simon McMenemy, memuji penampilan terakhir Persisam. “Butuh kerja ekstra keras untuk menghadapi Persisam. Pemain kami harus mengeluarkan 110 persen kemampuannya,” ucap Simon.

“Kami ingin hasil lebih baik di Samarinda. Minimal meraih satu poin supaya tidak pulang dengan tangan hampa ke Bandung,“ kata Eka, kapten tim yang untuk kali pertama bakal menghadapi Persisam sebagai mantan tim. (Erwin Fitriansyah/Budi Kresnadi)

PRAKIRAAN FORMASI
PERSISAM (3-5-2)
Kiper: 2-Usman; Bek: 16-Roby, 24-Njanka, 13-Sumardi; Gelandang: 21-Supriyono, 23-Bayu, 33-Lancine, 8-Dian, 15-Joko; Penyerang: 17-Ferdinand, 9-Ebrahim; Cadangan: 37-M. Ramdani, 6-Isdiantono, 7-Radiansyah, 25-Aldaier Makatindu, 28-Wahyu Kristanto, 41-Wildansyah, 77-Loudry M.
Pelatih: Sartono Anwar

PELITA BR (4-1-4-1)
Kiper: 12-Edi; Bek: 2-Jajang, 30-Nova, 20-Mijo, 5-Hafid; Gelandang: 14-Arsyad, 8-Eka, 10-Obric, 18-Asep, 13-Dane; Penyerang: 32-Gaston; Cadangan: 28-Tema Mursadat, 4-Syaifudin, 16- Munadi, 71-Rendi Saputra, 88-Rizky Pellu, 93-Dolly Gultom, 23-Adi Sulistia.
Pelatih: Simon McMenemy


Editor :


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X