Striker AC Milan, Stephan El Shaarawy, sangat senang menyambut rekan satu tim di Italia, Mario Balotelli, yang hengkang dari Manchester City ke San Siro. Super Mario secara resmi telah menjadi bagian dari tim I Rossoneri dengan kontrak berdurasi 4,5 tahun atau hingga Juli 2017.
"Selamat datang Mario! Saya sangat senang dengan kedatangannya," tulis Stephan El Shaarawy di akun twitter miliknya.
Beberapa hari sebelumnya El Shaarawy juga pernah ditanyakan pendapatnya tentang Mario Balotelli yang saat itu masih dikabarkan bergabung ke AC Milan. "Tentu! Kami akan menjadi striker Mohican," ujarnya merujuk kepada potongan rambut El Shaarawy dan Balotelli yang setipe.
Balotelli pindah dengan harga 20 juta euro atau sekitar 261 miliar rupiah yang dibayar dalam kurun waktu enam tahun ditambah tiga juta euro (39 miliar rupiah) untuk bonus performa bermain. Pemain berusia 22 tahun tersebut juga bersedia menerima gaji yang lebih rendah dari yang didapatkannya di Manchester City yaitu dari enam juta euro menjadi empat juta euro (52 miliar rupiah) per musim ditambah beberapa bonus.
Kepastian transfer Mario Balotelli dikonfirmasi oleh Direktur AC Milan, Umberto Gandini, seperti dilansir Milan Channel. Pemain berusia 22 tahun tersebut akan menjalani tes medis pada Rabu (30/1).
Editor | : | Okie Prabhowo |
Komentar