Menteri Pemuda dan Olah Raga (Menpora), Roy Suryo, menyatakan bahwa pihaknya akan berkunjung ke Persib Bandung, Kamis (31/1). Tujuannya, untuk mencari penyebab Persib Bandung tak menunggak gaji kepada pemain.
"Besok pagi, saya akan menemui klub yang musim lalu membayar lunas gaji," kata Roy Suryo dalam jumpa pers di Gedung Kemenpora, Senayan, Jakarta, Rabu (30/1).
Berdasarkan laporan APPI 7 Juni 2012, Persib Bandung menjadi salah satu yang bebas dari tunggakan gaji kepada pemain. Selain skuad berjuluk Maung Bandung, adapula Persipura, Persisam, Mitra Kukar, Persiba Balikpapan, Semen Padang, dan Persebaya IPL.
Menurut Roy Suryo langkah ini perlu dilakukan, paling tidak untuk memberi pembelajaran bagi klub lain agar bisa terlepas dari permasalahan penunggakan gaji.
"Temuan yang didapat akan kami gunaakan sebagai contoh dan mudah-mudah apa yang telah dilakukan Persib selama ini bisa menular ke klub lain," jelasnya.
Editor | : | Frengky Aruan |
Komentar