1. Pertandingan itu berlangsung sengit dan bertolak belakang antara babak pertama dengan babak kedua.
Southampton yang bermain lepas dan percaya diri berhasil membungkam publik Old Trafford dengan gol cepat Jay Rodriguez pada menit ketiga dengan memanfaatkan kesalahan Michael Carrick dalam melakukan beckpass kepada David De Gea. Rodriguez berhasil menjangkau bola sekaligus mengelabuhi De Gea yang sudah terlanjur maju dan melompat, dan dengan mudah Rodriguez menceploskan bola ke gawang yang sudah ditinggaklan.
Namun keunggulan Southampton itu tidak berlangsung lama, pada menit kedelapan Wayne Rooney berhasil menyamakan kedudukan dengan tendangan mendatarnya setelah berhadapan langsung dengan Artur Boruc dengan memanfaatkan umpan manis Shinji Kagawa.
Manchester United yang pada babak pertama berhasil menguasai bola lebih banyak kembali berhasil mencetak gol, dan lagi-lagi melalui Rooney pada menit ke-27 dengan memanfaatkan sundulan Evra yang menerima umpan lambung tendangan bebas Robin van Persie, langsung disosor oleh Rooney di depan gawang.
Setan Merah yang sepanjang babak pertama menggempur pertahanan Southampton, berhasil mendapatkan banyak peluang emas di depan gawang Boruc. Namun peruang tersebut gagal dimaksimalkan oleh Rooney, van Persie dan Danny Welbeck hingga babak pertama berakhir.
Pada babak kedua, Southampton bermain sebaliknya dibanding babak pertama. Mereka berhasil bermain mengepung pertahanan United sejak awal babak kedua hingga pertandingan berakhir. Namun kesigapan pemain bertahan United berhasil menghadang semua tendangan dan peluang emas The Saint.
Hasil ini membuat Manchester United berhasil menjauhi raihan poin Manchester City yang berada di posisi kedua tabel klasemen Premier League, dengan selisih tujuh poin setelah pada pertandingan kemarin, City berhasil ditahan oleh Queens Park Rangers tanpa gol.
Susunan Pemain:
Man. United XI: De Gea, Jones, Smalling (63' Ferdinand), Vidic, Evra, Carrick, Anderson (68' Rafael), Welbeck, Rooney, Kagawa (73' Nani), RVP.
Subs: Lindegaard, Valencia, Cleverley, Buttner.
Southampton XI: Boruc, Clyne, Yoshida, Hooiveld, Fox, Puncheon (46' Lallana), Cork, Schneiderlin, Ramírez (46' S. Davis), Lambert, Rodriguez.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Komentar