Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ferrari Akan Luncurkan Mobil Baru Bernama F138

By Tulus Muliawan - Kamis, 31 Januari 2013 | 20:44 WIB
Mark Thompson/Getty Images

Tim balap asal Italia, Ferrari sap meluncurkan mobil barunya untuk menjalani musim 2013 pada Jumat (1/1). Pada acara yang akan digelar di markas Ferrari di Maranello, Italia, Ferrari akan memperkenalkan mobil barunya yang bernama F138.

F138 menjadi mobil ke 59 Ferrari sepanjang sejarah. Angka "13" pada nama tersebut melambangkan tahun mobil tersebut diluncurkan, yaitu 2013. Sedangkan angka "8" menandakan akhir masa penggunaan mesin V8.

Setelah delapan tahun berjalan, musim 2013 ini akan menjadi musim terakhir bagi Ferrari dan tim F1 lainnya menggunakan mesin berjebis V8. Sebab, sesuai peraturan yang dibuat Federasi Otomotif Internasional (FIA), pada musim 2014 peserta harus menggunakan mesin berjenis V6.

Ferrari akan menjalani sesi uji coba perdananya di Sirkuit Jerez, Spanyol, pada 5-8 Februari 2013. Felipe Massa dan Pedro De la Rosa terpilih untuk mencoba ketangguhan mobil baru tersebut.

Pebalap Ferrari lainnya, Fernando Alonso akan absen pada uji coba perdana tersebut. Alonso baru akan hadir pada sesi uji coba di Barcelona.


Editor : Tulus Muliawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X