Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nacho Monreal Pergi, Vitorino Antunes Datang

By Jaka Sutisna - Jumat, 1 Februari 2013 | 17:42 WIB
Manuel Pellegrini, kedatangan Vitorino Antunes.
Getty Images
Manuel Pellegrini, kedatangan Vitorino Antunes.

detik penutupan jendela transfer Januari 2013, Malaga membuat terobosan. Los Boquerones mendatangkan Vitorino Antunes dari klub Liga Portugal, Pacos de Ferreira dengan status pinjaman hingga akhir musim 2012/2013.

Kehadiran Antunes merupakan respon Malaga atas kepergian Nacho Monreal ke Arsenal. Meski hanya diikat selama lima bulan, Malaga memiliki opsi membelinya di akhir musim jika mereka puas dengan performanya.

Antunes pria berusia 25 tahun asal Portugal berposisi sebagai fullback belum pernah memperkuat klub Spanyol sebelumnya. Dengan demikian Malaga akan menjadi klub pertamanya untuk mengarungi kerasnya La Liga.

Sepanjang kariernya, ia pernah memperkuat beberapa klub Italia, seperti AS Roma, Lecce, dan Livorno. Musim ini dia telah tampil sebanyak 14 pertandingan dan mencetak empat gol bersama Pacos di Liga Portugal.


Editor : Jaka Sutisna


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X