22 berhasil dimenangi oleh El Grana dengan skor 1-0. Cristiano Ronaldo yang sengaja dimainkan untuk mempertajam lini depan Madrid, malah menjadi penentu kekalahan timnya dari tuan rumah El Grana.
Pada babak pertama, pertandingan berjalan seimbang. Granada yang semula diprediksi akan terus menerus mendapatkan gempuran dari lini tengah dan depan Real Madrid, ternyata dapat membalikan anggapan tersebut.
Granada padat menciptakan beberapa peluang bagus di depan gawang Diego Lopez dan membuat pertahanan El Real kesulitan dalam membendungnya.
Pada menit ke-21, Granada sempat membuat pertahanan kocar kacir melalui Carlos Reina Aranda yang memberikan umpan mendatar kepada Gabriel Torje, namun beruntung masih dapat dijangkau oleh Alvaro Arbeloa yang mengakibatkan sepak pojok bagi tim tuan rumah. Tak disangaka, justru sepak pojok itulah yang membuat Cristiano Ronaldo mencetak gol bunuh diri pada menit ke-22, dengan salah mengantisipasi bola lambung yang malah melesat ke arah gawang Lopez.
Real Madrid sendiri bukan bermain tanpa peluang. Mereka berhasil menciptakan beberapa peluang, namun bek El Grana masih dapat sigap mengantisipasinya dan kreatifitas serangan Madrid pun tidak seperti biasanya. Sentuhan mereka dapat dibaca dengan baik oleh lini belakang Granada, dan kebanyakan sepakan pemain Madrid banyak yang melenceng dari target.Keunggulan 1-0 bagi Granada bertahan hingga turun minum.
Sebelum babak kedua dimulai, pelatih Real Madrid, Jose Mourinho, langsung melakukan dua pergantian pemain, Sami Khedira dan Gonzalo Higuain keluar dan digantikan oleh Karim Benzema dan Jose Callejon, namun permainan Madrid tidak membaik walaupun menguasai bola jauh lebih banyak ketimbang tuan rumah. Umpan dan pergerakan mereka berhasil dibaca dengan baik oleh pemain El Grana.
Benzena sempat mendapat peluang emas setelah menerima bola muntah hasil sepakan Callejon yang dimentahkan kiper. Benzema gagal menceploskan bola ke gawang yang sudah ditinggalkan kiper Granada, Antonio Rodriguez Martinez, atau Tono.
Kebuntuan pemain Real Madrid berlangsung hingga akhir pertandingan, hal ini menjadi kemenangan Granada yang telah lama tidak mereka raih dari El Real selama 81 tahun, dan fans Granada pun tampaknya akan mengadakan pesta besar menyambut kemenangan bersejarah tersebut.
Susunan Pemain:
Granada XI: Too, Nyom, Mainz, igo Lpez, Siqueira, Mikel Rico, Recio, Torje (88' Juanma), Nolito (90' Iriney), Aranda (75' Buonanotte), Ighalo
Real Madrid XI: Lopez, Arbeloa, Ramos, Varane, Coentrao (65' Marcelo), Alonso, Khedira (46' Callejon), Di Maria, Modric, Ronaldo, Higuain (46' Benzema)
Gol: 1-0 (22' (OG) Cristiano Ronaldo)
Kartu Kuning: Inigo Lopez, Ighalo (Granada), Xabi alonso, Modric, Marcelo (Real Madrid)
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Komentar