Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sengit, Pelita Bandung Raya Ungguli Persija

By Muhammad Murfi Aji - Selasa, 5 Februari 2013 | 18:04 WIB

2 di akhir laga.

Lanjutan Indonesia Super League mempertemukan Pelita Bandung Raya (PBR) dan Persija Jakarta di Stadion Siliwangi, Bandung, Selasa (5/2). PBR berhasil meraih tiga poin dalam pertandingan tersebut.

Persija sempat unggul di menit ke-16 lewat Park Kyeong-min, namun diakhir laga PBR mampu mengungguli Persija dengan skor 3-2. Gol dari PBR dicetak oleh Nemanja Obric, Gaston Castano dan M. Arsyad. Bagi Persija hasil ini menjadi kekalahan ketiga di musim ini, sedangkan untuk PBR ini merupakan kemenangan pertama

Dua menit pertandingan berjalan, Persija sudah memiliki peluang lewat tendangan bebas Robertino, sayangnya masih bisa dihalau bek PBR. Fabiano juga memiliki peluang lewat sepakan keras dari luar kotak pinalti yang masih melambung di atas mistar PBR yang dikawal Tema Mursadat.

Memasuki menit ke-10, PBR balik menekan Persija. Arsyad mendapat peluang di dalam kotak pinalti, namun tendangannya masih lemah dan bisa diamankan oleh kiper Persija, Galih Sudaryono.

Hujan deras membuat lapangan tergenang, wasit sempat menghentikan pertandingan di menit ke-15 karena genangan air di lapangan.

Setelah 20 menit laga dihentikan, wasit kembali memulai laga karena genangan air di lapangan sudah berkurang.

Park Kyeong-min berhasil membawa Persija unggul terlebih dahulu di menit ke-16, lewat tendangan dari luar kotak pinalti PBR.

Tertinggal satu gol, PBR merespon dengan cepat. Nemanja Obric berhasil mencetak gol dari sepakan kerasnya di menit ke-20. Galih terlambat menepis bola dan membuat skor kembali imbang.

Usai dua gol itu, laga berjalan lebih menarik, kedua tim memiliki peluang untuk menciptakan gol. Ismed memiliki peluang di menit ke-21, sayangnya bola masih melambung tipis di atas mistar gawang. Gaston Castano juga hampir saja membuat PBR unggul melalui sundulannya, namun masih melebar di sisi kiri gawang Persija.

Di akhir babak pertama, Gaston Castano membuat tuan rumah berbalik unggul. Memanfaatkan bola rebound dari tembakan Arsyad, Gaston berhasil mencetak gol kedua untuk PBR, 2-1 tim tuan rumah unggul.

Di babak kedua kedua tim tidak menurunkan tempo permainan. Eka Ramdani memiliki peluang melalui tendanganya, namun hanya menghasilkan sepak pojok bagi PBR. Persija memiliki kesempatan di menit ke-60 lewat tendangan bebas Fabiano, namun Tema Mursadat masih bisa diselamatkan oleh Tema Mursadat.

Sempat terjadi insiden di menit ke-62. Pelatih PBR, Simon McMenemy menyipratkan air ke arah Ismed Sofyan dan langsung dibalas oleh Ismed. Beruntung keributan bisa diselesaikan, pertandingan pun dilanjutkan.

Persija berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-75 lewat Rahmat Affandi, skor kembali sama kuat, 2-2.

Di menit ke-78, PBR memiliki peluang untuk kembali unggul. Tendangan bebas Nemanja Obric masih melambung tinggi di atas mistar gawang Tema Mursadat.

Sepuluh menit terakhir semakin menarik. Rahmat Affandi kembali memiliki peluang untuk mencetak gol, namun tendangan Rahmat masih dapat diantisipasi oleh Tema.

PBR berhasil mencetak gol lewat M. Arsyad. Pemain muda PBR itu berhasil memanfaatkan kemelut di depan gawang Persija. PBR unggul 3-2 hingga akhir pertandingan.

Susunan Pemain :

PBR

Starting XI: Tema Mursadat, Munadi, Nova, Mijo Dadic, Riyandi Ramadhana (71' Mokhamad Syaifudin), M. Arsyad, Rizly Pellu, Eka Ramdhani, Asep, Nemanja Obric, Gaston Castano (92' Imran).

Persija

Starting XI : Galih Sudaryono (Adixi Lenzivio), Ismed Sofyan, Mukmin, Fabiano Beltrame (C) , Ngurah Nanak, Robertino Pugliara, Amarzukih, Anindito Wahyu, Park Kyeong-min (68' Defri Rizky), Johan Juansyah (56' Syahroni), Rahmat Afandi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P



Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X