Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Baru PSSI Telah Paparkan Program Kerja

By Kukuh Wahyudi - Kamis, 7 Februari 2013 | 15:30 WIB
Luis Manuel Blanco (tengah)
Kukuh Wahyudi/Bolanews
Luis Manuel Blanco (tengah)

Luis Manuel Blanco, pelatih yang baru diperkenalkan oleh ketua PSSI, Djohar Arifin, sebagai head coach timnas pada Kamis, 7 Februari 2013, telah mempunyai program yang akan ia lakukan selama melatih timnas, terutama pada dua minggu pertama.

"Program kerja dua minggu pertama saya adalah observasi pemain di seluruh daerah Indonesia," papar Luis di PSSI, Kamis (7/2).

Luis juga mengatakan akan berhubungan dengan para pelatih di klub untuk meminta informasi tentang kondisi fisik pemain Indonesia. Dalam melakukan pekerjaannya, Luis dibantu oleh  pelatih fisik, Marcos Conenna, dan asisten pelatih, Jorge di Gregorio.

Dalam pola latihannya, Luis akan membenahi fisik para pemain Indonesia. Ia akan menerapkan pola latihan yang terbagi dalam dua grup.

"Saya akan membagi pola latihan menjadi dua grup. Grup pertama dilatih oleh pelatih kepala, sementara grup kedua dilatih oleh pelatih fisik. Latihan masing-masing dilakukan satu jam. Selanjutnya akan diberikan materi psikologi juga," lanjut Luis.

Mantan pelatih timnas U-20 Cina tersebut menilai kekuarangan pemain Indoensia yang memimiliki postur tubuh yang kurang tinggi, bukanlah masalah untuk berkompetisi dalam level Internasional.

"Postur pemain Indonesia memang berbeda dengan negara-negara Eropa atau Amerika yang besar. Hal tersebut akan menjadi perhatian saya untuk mengeksplorasi potensi mereka dari segi kecepatan dalam permainan. Stamina mereka juga akan ditingkatkan untuk menunjang taktik dan strategi," kata Luis.


Editor : Kukuh Wahyudi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X