Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pistons Hentikan 11 Kemenangan Beruntun Spurs

By Ade Jayadireja - Sabtu, 9 Februari 2013 | 10:37 WIB
San Antonio Spurs
Getty Images
San Antonio Spurs

119, Sabtu (9/2) pagi WIB.

Spurs tidak diperkuat Tim Duncan dan Manu Ginobili saat bertandang ke markas Pistons di Palace of Auburn Hills. Imbasnya, mereka kekurangan mesin poin. Spurs menyerah 52-65 di masa halftime, lalu tertinggal lebih jauh di kuarter ketiga yang berakhir 78-95.

Kuarter keempat tidak berjalan lebih mudah bagi Spurs. Dengan hanya mengandalkan Tony Parker sebagai pencetak poin dan pensuplai bola, tim tamu masih kesulitan mengejar defisit poin. Setelah terus tertinggal, skuad asuhan Gregg Popovich itu akhirnya takluk dengan selisih 10 poin.

Greg Monroe menjadi pahlawan kemenangan Pistons lewat sumbangan 26 poin. Sementara di kubu Spurs, Parker tampil menonjol sendirian dengan 31 poin dan delapan assist.


Editor : Ade Jayadireja


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X