Pelatih Internazionale, Andrea Stramaccioni, menyatakan bahwa tim harus meningkatkan kualitas permainan agar dapat kembali mendapat hasil positif pada setiap pertandingan dan itu dimulai pada laga kontra Chievo. Stramaccioni juga mengungkapkan kemungkinan Mateo Kovacic masuk ke dalam starting XI pada laga itu.
Internazionale di bawah asuhan Andrea Stramaccioni memang tengah mendapat cobaan yang cukup berat. Setelah mencatatkan hasil positif sejak pekan ke-5 Serie A 2012/13, tetapi raihan Inter menurun drastis sejak pekan ke-16, Il Nerazzurri hanya berhasil meraih satu kemenangan pada tujuh laga terakhir. Oleh karena itu, Stramaccioni ingin tim meningkatkan kualitas permainan agar dapat kembali ke jalur kemenangan dan itu semua dimulai pada laga kontra Chievo, Senin (11/2) dini hari WIB, di Giuseppe Meazza.
"Kami sedang mengalami periode yang aneh. Kami harus meningkatkan pendekatan yang kami lakukan pada setiap laga dan itu akan dimulai pada laga kontra Chievo," kata Strama pada konferensi pers sebelum pertandingan.
"Penampilan kami belakangan ini sangat tidak memuaskan, tetapi kami sedang bekerja keras untuk meningkatkan performa dan kembali meraih hasil positif."
Stramaccioni pun mengungkapkan kemungkinan Mateo Kovacic akan bermain sejak menit pertama pada laga nanti.
"Mateo Kovacic dapat masuk ke dalam starting XI. Namun, saya baru memastikan para pemain yang akan turun sejak menit pertama pada menit-menit terakhir jelang laga."
"Kovacic merupakan pemain yang sangat berbakat, tetapi kami harus membiarkan dia berkembang tanpa menempatkan banyak tekanan. Dia masih berusia 18 tahun, tetapi ia telah memiliki kemampuan yang hebat dan kita telah melihat hal itu."
Editor | : | Syamsul Arif |
Komentar