Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cristiano Ronaldo Bidik Rekor Raul Gonzales

By Windu Puspa Ningtyas - Selasa, 12 Februari 2013 | 07:51 WIB
Pirri, Gento, Cristiano Ronaldo, Amancio, dan Emilio Butragueno.
Helios de la Rubia/Getty Images
Pirri, Gento, Cristiano Ronaldo, Amancio, dan Emilio Butragueno.

Jelang laga krusial kontra Manchester United, Cristiano Ronaldo kini membidik rekor yang diciptakan Raul Gonzales di Liga Champion. Bintang asal Portugal itu bersiap untuk menggantikan posisi Raul sebagai top skor sepanjang masa.

Ronaldo menyatakan dirinya memiliki ambisi untuk melewati rekor seniornya, Raul Gonzales, sebagai top skor Los Blancos sepanjang masa di ajang Liga Champion. Pemain berusia 28 tahun itu telah melewati rekor 182 gol Paco Gento setelah mencetak hattrick di laga kontra Sevilla.

"Saya selalu mengatakan bahwa rekor yang sudah ada untuk dipecahkan. Bukan berarti saya yang memecahkannya, bisa juga generasi setelah saya. Saya senang dapat membuat sejarah. Apa yang ingin saya lakukan adalah melanjutkan sesuatu yang telah saya buat, menjadi yang pertama," kata Ronaldo kepada AS.

Ronaldo kini mencatatkan namanya sebagai 10 top skor terbaik setelah musim ini mampu memecahkan rekor Amancio (155 gol), Emilio Butragueno (171 gol) , dan pirri (172 gol).




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X