Indoensia ini mengatakan bahagia bisa menjadi bagian dari tim kebanggan masyarakat Jawa Barat.
Pemain bernama lengkap Serginho "Sergio" van Dijk resmi berseragam Persib Bandung, Senin (11/2). Meski baru saja menjadi pemain Persib, namun van Dijk optimistis bisa meraih kejayaan bersama tim Maung Bandung. Penyerang plontos ini menyatakan butuh dukungan dari masyarakat Jawa Barat agar agar keinginan itu menjadi kenyataan.
"Saya ingin membawa Persib juara. Tentu ini juga harus didukung bersama oleh masyarakat Jawa Barat. Sekarang saya senang sudah menjadi bagian dari tim Persib," ujar Sergio dikutip dari situs resmi Persib Bandung.
Van Dijk resmi berseragam Persib setelah menyelesaikan urusan kependudukan, Senin (11/2) di Jakarta. Kemudian, di hari yang sama van Dijk bertolak ke Bandung untuk diperkenalkan ke publik sebagai pemain Persib Bandung.
Pemain kelahiran tahun 1982 ini dikabarkan sudah siap diturunkan dalam laga melawan Persisam Samarinda, Sabtu (16/2).
Editor | : | Muhammad Murfi Aji |
Komentar