Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terus Mendominasi, Persela Imbang Pada Babak I

By Kukuh Wahyudi - Kamis, 14 Februari 2013 | 15:22 WIB

0. Persela belum mampu mencetak gol kendati tekanan terus mereka lakukan.

Pada sepuluh menit pertama, Persela mampu mendominasi penguasaan bola. Gawang Persidafon yang dikawal Selsius Gebze beberapa kali terancam melalui aksi Jimmy Suparno dan Mario Costas.

Persidafon mendapatkan momentum kebangkitan melalui tembakan keras Anis Nabar pada menit ke-13 setelah pergerakannya tanpa mendapatkan pengawalan dari lini pertahanan Laskar Joko Tingkir. Peluang selanjutnya didapat Persidafon lwat tendangan bebas Eduard Ivakdalam, namun masih bisa dihalau oleh barisan pertahanan tim besutan Gomes de Oliveira tersebut.

Persela kembali mendapatkan peluang mencetak gol setelah Gustavo Lopez melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti pada menit ke-16, namun masih membentur tiang gawang Selsius. Eduard Ivakdalam dkk. membalas tekanan setelah mendapatkan peluang melalui dua kali sepak pojok pada menit ke-31.

Persela terus mendominasi permainan pada babak pertama, namun usaha Jimmy Suparno cs. masih selalu membentur lini pertahanan Persidafon yang di gawangi oleh Andri Ibo. Skor berakhir 0-0 pada paruh pertama.

Susunan pemain:

Persela: Huda (GK), Arifki, Han Sang-Min, Golian, Saiful, Rosadhe, Gustavo, Oh Inkyun, Jimmy, Samsul, Costas.

Persidafon: Gebze (GK), Alaso, Andri Ibo, SF Rumkabu, Frengky, Izaac Wanggai, IvakDalam, Jaelani Arey, Nabar, Lim Nunez.


Editor : Kukuh Wahyudi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X