Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Michael Laudrup Tak Akan Tinggalkan Swansea City

By Verdi Hendrawan - Jumat, 15 Februari 2013 | 04:17 WIB
Michael Laudrup, tidak akan tinggalkan klub dalam waktu dekat.
Warren Little/Getty Images
Michael Laudrup, tidak akan tinggalkan klub dalam waktu dekat.

Manajer Swansea City, Michael Laudrup, telah nenegaskan dirinya tidak akan meninggalkan klub asal Wales itu dengan bersiap untuk memperpanjang kontrak dengan The Swans. Manajemen Swansea tampaknya telah melakukan tindakan cepat setelah beredar kabar bahwa Laudrup akan hijrah pada akhir musim ini ke Chelsea dan Real Madrid.

Agen Laudrup, Bayram Tutumlu, dikabarkan kini tengah melakukan negosiasi dengan manajemen klub Swansea City untuk mendapatkan kontrak yang layak bagi Laudrup. Negosiasi ini diperkirakan akan segera berakhir dalam beberapa hari kedepan.

Manajer berusia 48 tahun itu telah menikmati musim pertamanya yang mengesankan di kasta sepak bola tertinggi Inggris, Premier League, dengan berhasil membawa Swansea City berada di urutan ketujuh tabel klasemen. Mereka hanya terpaut tujuh angka dari Arsenal yang berada di posisi terakhir menuju kejuaraan Eropa.

Swansea City pun sebenarnya memiliki kesempatan untuk dapat bermain di Europa League melalui Capital One Cup (Piala Liga Inggris) dengan syarat berhasil mengalahkan Bradford City di partai puncak. Hal ini merupakan prestasi yang besar bagi Laudrup, karena sepanjang sejarah klub, The Swans tidak pernah berhasil mencapai partai final di semua ajang yang mereka ikuti.

"Saya telah beberapa kali mengatakan bahwa saya tidak memiliki niat untuk meninggalkan tim. Saya ingin meneruskan apa yang telah saya lakukan bersama tim, karena kami berpeluang untuk dapat menjuarai Capital One untuk pertama kalinya. Saya juga sangat senang bersama para pemain yang memiliki komitmen kuat bersama klub," tutur Laudrup kepada SkySport.


Editor : Verdi Hendrawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X