Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Napoli Tidak Akan Ikut Perebutkan Mauro Icardi

By Syamsul Arif - Jumat, 15 Februari 2013 | 21:58 WIB
Mauro Icardi
Valerio Pennicino/Getty Images
Mauro Icardi

Salah satu Direktur Napoli, Riccardo Bigon, menyatakan bahwa klub tidak akan turut serta dalam perebutan mendapatkan penyerang Sampdoria, Mauro Icardi, pada akhir musim 2012/13.

Napoli dilaporkan telah melepaskan penawaran senilai 12 juta Euro kepada Sampdoria untuk memboyong Mauro Icardi ke San Paolo pada jendela transfer Januari 2013. Namun, Il Samp langsung menolak penawaran dari Il Partenopei. Pada Februari 2013, Internazionale dikabarkan telah mengajukan penawaran sebesar 15 juta Euro untuk mendapatkan jasa pemain berusia 19 tahun ini. Il Samp belum memberi jawaban resmi terkait penawaran Il Nerazzurri itu, tetapi diyakini Il Samp telah menyetujui dan mengizinkan La Beneamata berbicara dengan agen sang pemain.

Riccardo Bogan pun mendengar kabar semakin dekatnya pemain incaran Napoli ini ke Giuseppe Meazza. Namun, ia menyatakan bahwa klub tidaka turut serta dalamm persaingan mendapatkan mantan pemain Barcelona ini.

"Saya tidak tahu apa yang agen Icardi lakukan, tetapi kami tidak akan turut serta dalam persaingan mendapatkan sang pemain," kata Bignon seperti dilansir Football Italia.

"Kami memiliki strategi pemasaran sendiri dan akan tetap menjalankannya. Kami memang memiliki hubungan yang baik dengan Sampdoria, tetapi ingat bahwa sekarang kita masih berada di Februari."

Pada musim 2012/13, Mauro Icardi telah tampil di 18 pertandingan dengan mencetak delapan gol.


Editor : Syamsul Arif


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X