Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rayo Vallecano Tidak Takut Hadapi Real Madrid

By Verdi Hendrawan - Minggu, 17 Februari 2013 | 04:16 WIB
Jose Manuel Cascado (kanan)
Angel Martinez/Getty Images
Jose Manuel Cascado (kanan)

rekan satu tim tidak merasa takut untuk menghadapi Real Madrid pada pertandingan lanjutan La Liga pekan ke-24 di Santiago Bernabeu pada Senin, (18/2) dini hari WIB. Mereka bertekat untuk dapat meraih tiga poin dari sang juara bertahan.

Rayo Vallecano merasa percaya diri setelah pada pekan sebelumnya mereka berhasil mengalahkan Atletico Madrid yang kini menempati posisi ke dua tabel klasemen La Liga. Dengan modal seperti itu, mereka yakin bahwa dapat mengalahkan Real Madrid.

"Pada pekan kemarin kami berhasil menunjukan permainan yang baik dan mengalahkan Atletico. Pertandingan yang sulit, namun kami hanya bermain seperti biasa dan tanpa rasa takut," tutur Cascado kepada Insidespanishfootball.

Cascado yang kini tengah diminta untukmemperpanjang kontraknya bersama Vallecano, tampak belum siap untuk membicarakannya. Ia hanya butuh waktu untuk memikirkannya dan ingin menghargai klub yang telah menginginkan dirinya untuk dapat bertahan lebih lama.

Saya tidak akan membicarakan tentang kontrak saat ini. Saya butuh waktu untuk itu. Namun saya senang karena dapat menjadi bagian penting dari tim ini. Mereka semua menghargai saya dan itu membuat saya semakin percaya diri. Saya ingin membantu tim dan akan memberikan kontribusi maksimal yang dapat saya berikan kepada tim.


Editor : Verdi Hendrawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X