Chelsea akan bertandang ke Etihad Stadium, Ahad (24/2) malam WIB, untuk menghadapi Manchester City. Gary Cahill percaya The Blues dalam posisi bagus untuk mencuri tempat kedua dari The Citizens di klasemen sementara Premier League.
Saat ini Chelsea hanya terpaut empat poin dari Manchester City di klasemen sementara Premier League. Jika mampu mencuri tiga poin di Etihad Stadium, maka The Blues hanya terpaut satu poin dan berpeluang besar naik ke posisi kedua.
Sebelum partai tersebut bergulir skuad Rafael Benitez lebih dulu harus melakoni laga penentuan melawan Sparta Praha di babak 32 Besar Liga Europa, Jumat (22/2) dini hari WIB.
"Kami akan menjalani pertandingan besar besok dan Minggu (24/2). Jika kami mendapat hasil positif pada akhir pekan, maka ada peluang," kata Cahill seperti dilansir Sky Sport.
"Itu akan menjadi pertandingan sulit karena kami tampil tandang. Akan tetapi, jika kami memperoleh hasil positif, maka posisi kedua ada dalam jangkauan kami," lanjutnya.
Editor | : | Wisnu Nova Wistowo |
Komentar