Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Halim Mahfudz Siap Bila Memang Diinginkan Mundur

By Andi Yanianto - Jumat, 22 Februari 2013 | 17:15 WIB
Halim Mahfudz (Tengah)
Arief Bagus/Bolanews
Halim Mahfudz (Tengah)

Halim Mahfud menyatakan siap untuk mundur dari jabatannya sebagai Sekjen PSSI. Pernyataan ini dilontarkannya menyusul adanya permintaan empat anggota Komite Eksekutif (Komek) yang baru saja bergabung, yaitu La Nyalla M. Mattalitti, Tony Aprilani, Roberto Rouw, dan Erwin Dwi Budiawan.

"Ya, saya siap jika memang harus diberhentikan dari posisi sebagai Sekjen," kata Halim Mahfudz di Kantor PSSI, Senayan, Jakarta, Jumat (22/2).

Namun demikian, Halim meminta proses pelengserannya harus dilakukan melalui prosedur yang benar. Berdasarkan statuta pasal 40 ayat 3, pelengseran Sekjen PSSI bisa dilakukan oleh Ketua Umum PSSI.

"Kalau memang berkehendak demikian dan Komek menyetujui, berarti tugas saya selesai. Di sini, saya hanya menjalankan tugas, amanat, dan statuta. Tidak ada yang lainnya. Jadi kalau memang sudah tidak berkenan, saya siap menerima apapun keputusannya."

"Tapi tolong untuk masalah ini saya minta berikan alasan yang jelas. Jangan berdasarkan alasan yang mengada-ada," sambung suksesor Tri Goestoro itu.


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X