Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tidak Hanya Balotelli yang Berbahaya di Milan

By Okie Prabhowo - Minggu, 24 Februari 2013 | 02:03 WIB
Mario Balotelli
Valerio Pennicino/Getty Images
Mario Balotelli

26 Serie A, Senin (25/2) dini hari WIB. Pelatih Internazionale, Andrea Stramaccioni, tidak menganggap hanya Mario Balotelli yang berbahaya di kubu AC Milan.

Cedera dan hukuman larangan bermain yang melanda pemain membuat Andrea Stramaccioni harus pintar mengatur starting XI. Alvaro Pereira menerima hukuman, sementara itu Diego Milito, Walter Samuel, Andrea Ranocchia, Matias Silvestre, Luca Castellazzi, dan Gaby Mudingayi mengalami cedera.

"Kami memiliki masalah di pertahanan karena hanya memiliki paling  banyak tiga bek tengah yang tersedia," ujar Stramaccioni di Football Italia.

"Namun kami ingin memainkan laga ini dan tidak ada pemain saya yang melangkah ke lapangan dengan rasa takut. Faktanya saya pikir kami akan keluar dengan rasa lapar akan kemenangan."

"Hal ini sangat menarik bagi saya untuk pergi ke Derby Milan. Koreografi, sejarah, dan antusiasme dari para penggemar semuanya mengagumkan dan tidak sabar untuk permainan ini. Musim lalu gol Douglas Maicon tidak terlupakan. Kami berharap membuat memori yang hebat besok."

"Balotelli adalah pemain yang kuat tetapi banyak juara di Milan. M'Baye Niang adalah pemain muda yang sangat bertalenta. Sementara itu Kevin-Prince Boateng dapat menentukan pada harinya. Kami memiliki banyak pengalaman tetapi apa pun yang terjadi kedua tim akan berjuang untuk mendapatkan tempat di Liga Champion."

"Ini adalah dua tim besar di sebuah kota untuk sepak bola. Kami berharap memberikan rintangan seperti biasanya," kata Stramaccioni.


Editor : Okie Prabhowo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X