Gelandang AC Milan, Fredy Guarin, menyatakan bahwa I Nerazzurri tidak memiliki rasa takut kepada AC Milan, pada pertandingan Derby della Madonnina, Senin (25/2) dini hari WIB, di Giuseppe Meazza. Guarin juga berharap dapat mencetak gol di laga derby nanti.
Internazionale akan menjamu AC Milan dalam lanjutan Serie A 2012/13 pekan ke-26. Pada pertemuan kedua tim di paruh pertama Serie A, Inter keluar sebagai pemenang dengan skor 1-0. Namun, penampilan apik I Rossoneri ketika mengalahkan Barcelona 2-0 pada laga leg 1 babak 16 Besar Liga Champion 2012/13, Kamis (21/2) dini hari WIB, telah membuat Il Diavolo lebih difavoritkan untuk meraih kemenangan para parta Derby della Madonnina ke-180 di Serie A nanti. Apalagi I Nerazzurri baru saja mengalami kekalahan telah 1-4 atas Fiorentina pada pekan ke-25, walaupun mereka mampu kembali bangkit dan meraih kemenangan 3-0 atas CFR Cluj di ajag Liga Europa.
Fredy Guarin pun menyatakan bahwa Inter tidak memiliki rasa takut kepada AC Milan, meskipun I Rossoneri baru saja berhasil mengalahkan Barcelona.
"Kami tidak takut kepada Milan, meskipun mereka bermain sangat baik pada laga melawan tim terbaik di dunia," kata Guarin dengan tegas kepada La Stampa.
"Serie A berbeda dengan Liga Champion dan semua kemungkinan dapat terjadi di laga derby nanti. Kami adalah pemain sepak bola dan tahu bagaimana harus bermain dalam laga-laga tertentu. Prediksi tidak akan menggentarkan dan mempengaruhi penampilan Inter."
"Kami harus memberikan sesuatu yang lebih karena Diego Milito tidak dapat bermain. Padahal dia adalah pemain yang sangat penting dari sisi taktik. Namun, saya tidak akan memikirkan siapa yang mencetak gol, karena yang terpenting adalah tim meraih kemenangan. Saya juga akang sangat bahagia apabila dapat mencetak gol di laga derby."
Editor | : | Syamsul Arif |
Komentar