Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Waspadai Lini Tengah PSPS

By Kukuh Wahyudi - Rabu, 27 Februari 2013 | 08:48 WIB

Jelang menghadapi PSPS di Stadion Siliwangi, Bandung, Rabu (27/2), Persib akan mewaspadai pergerakan dari gelandang muda PSPS asal Mali, Konate Makan. Makan dinilai pelatih Persib, Djajang Nurjaman, sebagai pemain kunci bagi tim berjuluk Asykar Bertuah tersebut.

"Kami waspadai semua pemain PSPS, terutama Kanote Makan. Ia pemain yang bagus, bisa mengatur serangan," papar Djajang Nurjaman kepada Bolanews.

Dalam tujuh pertandingan yang dilakoni oleh PSPS, Makan selalu menjadi pilihan utama di lini tengah oleh Mundari Karya, pelatih PSPS. Pemain berusia 22 tahun tersebut telah mencetak dua gol, sama dengan sang striker, Ndiaye Pape.
Djajang akan mengintruksikan anak didiknya agar tampil lebih menyerang. Kemenangan menjadi harga mati bagi Atep dkk. bila ingin keluar dari zona degradasi.

"Kami tidak terlalu fokus pada startegi lawan, kami ingin menang, dan anak-anak harus tampil lebih menyerang," lanjut Djajang.

Di klasemen sementara ISL 2012/13, Persib bercokol di peringkat 17 dengan raihan enam poin, sama dengan penghuni dasar klasemen, Persela. Sementara PSPS, berada di posisi delapan dengan sembilan poin dari tujuh laga.


Editor : Kukuh Wahyudi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X