Mantan pemain Arsenal, Robert Pires menyapa penggemar dirinya dan Arsenal di Jakarta, Kamis (28/2). Pires yang pernah membela Arsenal sejak musim 2000 hingga 2006 ini berharap Arsenal bisa finish di peringkat keempat Liga Premier.
Robert Pires hadir di Jakarta untuk menyapa para penggemar Arsenal menjelang kedatangan tim asal London tersebut Juli 2013. Dalam pertemuan yang digelar di Gelora Bung Karno itu Pires juga melakukan latihan bersama Soccer School Indonesia (SSI) Arsenal. Penggemar Arsenal di Indonesia yang tergabung dalam Arsenal Indonesia Supporter (AIS) juga ikut meramaikan pertemuan tersebut.
Pires yang pernah membawa Arsenal juara Liga Premier (2) dan FA (3) itu menyatakan harapannya terhadap mantan klubnya. Pires berharap Arsenal meneruskan prestasinya untuk bisa tetap tampil di Liga Champion musim depan. Menurut Pires, Arsenal akan mengalami kerugian yang cukup besar bila gagal lolos ke Liga Champion musim 2013/14.
"Saya harap Arsenal bisa meraih peringkat empat, karena penting untuk Arsenal bisa tampil di Liga Champion," tutur Pires. Hingga pekan ke-27 Liga Premier Arsenal berada di posisi kelima dengan poin 47. The Gunners masih tertinggal dua poin dari peringkat empat, Chelsea.
Editor | : | Muhammad Murfi Aji |
Komentar