Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dipanggil, Andik dan Taufiq Tunggu Izin Klub

By Frengky Aruan - Senin, 4 Maret 2013 | 17:23 WIB
Andik Vermansah
Arief Bagus/Bolanews
Andik Vermansah

Gelandang Persebaya Andik Vermansyah dan M Taufiq merupakan pemain yang masuk daftar panggil tim nasional Indonesia menghadai Arab Saudi di Pra Piala Asia (PPA). Keduanya belum bisa memastikan kapan bisa bergabung bersama pemain lainnya dalam pemusatan latihan (TC) di Jakarta dan masih menunggu izin dari manajemen Bajul Ijo.

Taufiq yang ditemui usai latihan di lapangan Persebaya, Senin (4/3/2013) mengaku, belum tahu kapan akan berangkat ke Jakarta. Gelandang asal Tarakan, Kalimantan Timur (Kaltim) ini siap bergabung kapan saja.

"Sampai sekarang belum tahu, tapi siap berangkat kapan saja. Yang penting dari manajemen tim sudah memberi izin," kata Taufiq, Senin (4/3).

Baik Andik dan Taufiq sedang dibutuhkan memperkuat Persebaya. Mereka dipersiapkan untuk melawan Persema, Rabu (6/3). Kedua gelandang enerjik itu merupakan pemain utama bagi Bajul Ijo dalam mengarungi kompetisi Indonesia Primer League (IPL) musim ini.

"Sekarang kan masih ada pertandingan terdekat lawan Persema," ujar Taufiq.

Senada dengan Taufiq, Andik juga belum bisa memberi kepastian kapan bergabung bersama skuad Merah Putih. Ia masih menunggu restu dari manajemen dan CEO Persebaya Gede Widiade.

"Masih menunggu Pak Gede. Kalau sudah, langsung berangkat. Sekarang masih konsentrasi lawan Persema dulu," terang Andik.

Gelandang kalahiran Jember ini mendengar kabar, TC tim nasional Indonesia akan dimulai tanggal 10 Maret 2013 ini. "Tapi, saya belum tahu kepastiannya," ucap Andik.

Laporan Tribunnews


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X