1 Persepam atas Mitra Kukar dijadikan pelajaran berharga.
Pelatih Persisam, Sartono Anwar, mengintruksikan agar anak didiknya dapat lebih fokus menatap pertandingan kontra persepam. Pasalnya Ferdinand Sinaga cs. dinilai kurang fokus di dalam lapangan.
"Kontra Persepam kami harus lebih fokus, semangat, dan rajin bergerak," kata Sartono kepada Bolanews, Selasa (5/6).
Performa Persepam sendiri semakin membaik. Zaenal Arif dkk. mulai menemukan ritme permainan yang diintruksikan oleh pelatih Daniel Roekito. Kualitas individu pemain seperti Osas Marvelous, Kristian Adelmund, dan Rossy Noprihanis juga mulai menjadi ancaman bagi sang lawan.
"Semua pemain Persepam berbahaya, kami harus mewaspadai semua pemain," lanjut Sartono.
Editor | : | Kukuh Wahyudi |
Komentar