Gelandang tengah Deportivo La Coruna, Juan Carlos Valeron, merasa yakin bahwa timnya dapat memberikan kejutan bagi pimpinan klasemen La Liga, Barcelona. Valeron yakin bahwa timnya dapat melakukan hal yang sama seperti mereka berhasil menyulitkan Real Madrid.
Penurunan penampilan dari Barcelona akhir-akhir ini tampaknya ingin di dimanfaatkan oleh Deportivo La Coruna. Tim yang kini berada di dasar klasemen La Liga itu mencoba peruntungan mereka untuk dapat mengalahkan El Barca.
Barcelona yang kini tengah berkonsentrasi di Liga Champion untuk dapat mengejar ketertinggalan dua gol dari AC Milan, tampaknya akan melakukan rotasi pada pemainnya. Hal ini yang dapat memperkecil kekuatan dari Barcelona sendiri, terlebih permainan mereka kini belum kembali pada bentuk terbaiknya.
Valeron yang merupakan kapten tim Super Depor, meyakini bahwa timnya dapat memanfaatkan keadaan Barcelona kini. Meski perbandingan kedua tim bagaikan bumi dan langit di tabel klasemen, namun hal itu tidak akan dihiraukan oleh Valeron untuk dapat mengambil keuntungan dari Barcelona.
"Mereka memiliki pertandingan yang sangat penting pada tengah pekan depan, dan mungkin ini adalah kesempatan kami untuk dapat mengambil keuntungan dari mereka. Kami akan berusaha untuk tidak membuang-buang peluang, meskipun kami tahu seberapa sulitnya hal itu untuk dilakukan," tutur Valeron kepada wartawan dalam konfrernsi pers pra-pertandingan.
"Mereka memiliki beberapa hasil yang tidak mereka harapkan, dan anda tidak akan pernah tahu bahwa hal itu adalah baik atau buruk bagi kami untuk menghadapi mereka. Mereka pasti ingin berubah dan hal itu akan membuat mereka tampil membahayakan bagi kami. Dengan demikian kami harus dapat berusaha semaksimal mungkin untuk dapat mengatasi mereka," lanjutnya.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Komentar