14 memutuskan untuk menerapkan sanksi kepada pelatih dan manajer bila melanggar peraturan penggantian pemain. Liga KG menerapkan peraturan seluruh pemain cadangan wajib dimainkan maksimal dalam waktu 15 menit terakhir dipertandingan.
"Keputusan ini diambil mengingat sampai hari ini, masih banyak manajer dan pelatih yang tidak memainkan pemain yang masuk DSP (daftar susunan pemain). Kalaupun dimainkan semua, tetapi mereka tampil di lapangan hanya dua tiga menit. Itu melanggar aturan dan kesepakatan yang dicapai pada saat pertemuan teknik sebelum liga digelar," papar anggota Komite Liga KG U-14, Eko Waryono, di situs resmi Liga KG.
Komite Liga KG sepakat untuk menerapkan sanksi tersebut dimulai pada pertandingan pekan kesembilan, 10 Maret 2013.
"Komite akan memberi sanksi tidak boleh mendampingi pemain di lapangan pada laga berikutnya, jika pada pertandingan Minggu (5/3/2013), manajer dan pelatih tidak memainkan pemain yang masuk DSP," tegas Ketua LKG U14, Mohammad Bakir.
Peraturan tersebut dikeluarkan karena penyelenggaraan sejauh ini melanggar tujuan Liga KG. "Marilah kita bersama-sama membina calon pemain kita dengan cara memberi kesempatan mereka untuk tampil paling tidak dua kali seminggu selama 15 menit," ujar Bakir.
Editor | : | Kukuh Wahyudi |
Komentar