Direktur Umum Juventus, Giuseppe Marotta, menyatakan bahwa Antonio Conte akan tetap menjadi pelatih I Bianconeri untuk jangka waktu yang lama. Marotta yakin Conte pun tidak keberatan untuk bertahan di Juventus Stadium.
Antonio Conte mengungkapkan kemungkinan untuk meninggalkan Italia, setelah mendapat perlakuan kurang menyenangkan dari para pendukung Bologna pada laga antar kedua tim, Minggu (17/3) dini hari WIB, di Renato Dall'Arra. Salah satu dari beberapa klub besar Eropa, seperti Real Madrid, Chelsea, Manchester United, dan Paris Saint-Germain dilaporkan akan menjadi tempat mantan pelatih Siena ini untuk melanjutkan karier kepelatihannya.
Namun, Giuseppe Marotta menyatakan bahwa pernyataan yang dikeluarkan Conte itu hanya ungkapan kecewa setelah menjalani laga yang buruk. Ia yakin sang pelatih tidak benar-benar ingin hengkang dari Italia.
"Itu adalah komentar setelah pertandingan di mana kami diperlakukan dengan buruk," kata Marotta kepada Radio Anch'io Lo Sport.
"Conte merupakan pelatih yang hebat. Saya berharap dia akan berada di Juventus untuk waktu yang lama."
"Saya mengerti bahwa tidak setiap orang dapat menjadi Sir Alex Ferguson, tetapi saya yakin kami akan memiliki dia selama beberapa tahun ke depan."
Editor | : | Syamsul Arif |
Komentar