Proses seleksi tim nasional sudah berakhir. Dalam proses itu, terpilih 28 nama pemain yang nantinya akan memperkuat tim nasional di laga melawan Arab Saudi dalam babak Kualifikasi Piala Asia 2015, 23 Maret. Dari 28 pemain itu, tak ada nama Ferdinand Sinaga.
Untuk alasan tak masuknya striker Persisam itu, pelatih sementara timnas Indonesia, Rahmad Darmawan, menyatakan lebih dikarenakan kondisi sang pemain. Menurut RD, sapaan akrab pelatih Arema Indonesia itu, Ferdinand Sinaga sendiri bermasalah dengan lututnya.
"Jujur, Ferdinand Sinaga kami butuhkan, tapi ada gangguan pada lutunya," kata RD dalam jumpa pers terkait pengumuman 28 pemain di Hotel Sultan, Jakarta, Selasa (19/3).
RD menambahkan untuk 30 pemain yang tak lolos seleksi akan dipulangkan ke klubnya masing-masing. Mereka diharapkan meningkatkan permainan agar kemudian bisa dipanggil gabung ke timnas.
"Pasti dikembalikan ke klub. Tapi, tak menutup kemungkinan mereka dipanggil oleh pelatih yang akan menangani timnas, setelah laga melawan Arab Saudi. Kita kan masih akan melawan Cina di babak Kualifikasi," terang RD.
Editor | : | Frengky Aruan |
Komentar