Anggaran Pemerintah Belanja Negara (APBN) untuk olah raga yang mengucur dari Kemenpora dinilai Dedy "Miing" Gumelar terlalu kecil. Anggaran yang hanya berjumlah kurang dari satu triliun tak akan sanggup membangkitkan olah raga Indonesia yang terpuruk sejak lama. Bagi anggota Komisi X DPR RI itu seharusnya anggaran untuk olah raga atau Kemenpora harus sama dengan anggaran untuk Pertahanan dan Keamanan, sebesar 70 triliun rupiah.
"Olah raga, khususnya sepak bola itu adalah alat bangsa ini untuk berjuang di dunia internasional. Para atlet mengharumkan nama bangsa dan negara. Sudah seharusnya mereka didukung oleh dana besar agar lebih berprestasi. Bukan sebaliknya," ujar Miing.
Sementara menurut anggota DPR dari Fraksi PDI-P itu, selama ini anggaran militer yang dipergunakan untuk membeli peralatan militer nyata tidak dilakukan untuk perang. Pada masa damai seperti ini, militer lebih banyak latihan dan tidak menyerang atau mempertahankan kedaulatan RI.
"Coba bandingkan dengan olah raga yang selalu berusaha untuk berjuang di kancah internasional untuk mengharumkan nama Indonesia. Mereka ini pahlawan juga," ungkap Miing.
Editor | : | Ary Julianto |
Komentar