Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Igbonefo dan Greg Nantikan Debut Pertama

By Frengky Aruan - Jumat, 22 Maret 2013 | 14:05 WIB
Salah satu pemain yang berpeluang jalani debut pertama, Greg Nwokolo sedangbercanda dengan Boaz Solossa.
Arief Bagus/Bolanews
Salah satu pemain yang berpeluang jalani debut pertama, Greg Nwokolo sedangbercanda dengan Boaz Solossa.

Tim nasional Indonesia akan melanjutkan kiprahnya di babak Kualifikasi Piala Asia 2015 dengan menghadapi Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (23/3). Pada laga itu, beberapa dari 28 pemain berpeluang menjalani debut pertama bersama timnas Indonesia.

Salah satu pemain itu adalah Victor Igbonefo, pemain yang berposisi sebagai bek tengah. Dalam kesempatannya, bek Arema Indonesia mengaku sangat menantikan laga pertamanya berkostum Merah-Putih. Sebelumnya, pemain naturalisasi asal Nigeria itu tak bisa memperkuat Indonesia akibat kisruh yang terjadi di sepak bola Indonesia.

Victor menambahkan akan tampil maksimal di laga kontra tim berjuluk The Green Falcons, jika memang diturunkan. Ia tidak merasa terbeban dengan kenyataan akan menjalani laga pertama dengan Indonesia.

"Saya siap-siap saja dan sangat optimisits. Saya pikir debut tidak akan membuat saya terbeban. Sebaliknya, saya akan bermain lepas dan tetap bekerja sama dengan pemain lain dan bermain disiplin," terang Victor Igbonefo di SUGBK, Jumat (22/3).

Hal senada disampaikan sesama pemain naturalisasi yang juga akan menjalani debut pertamanya, Greg Nwokolo. Striker yang sudah malang-melintang di kompetisi Indonesia itu sendiri sangat senang bisa memperkuat timnas.

"Saya senang bisa bermain di timnas, berharap debut bisa berjalan dengan lancar. Semoga, saya bisa memberi yang terbaik, seperti kemenangan. Saya juga berharap semua fokus," jelas Greg.


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X