Komunitas JETS (Jakarta Team Eksekutif Senayan) menggelar turnamen bola basket JEBI (JETS Executive Basketball Invitational). Turnamen itu mempertandingkan antar perusahan dari berbagai jenis usaha.
"Kami hanya mengundang beberapa tim terbaik untuk tampil di turnamen ini. Peserta merupakan tim terbaik dari berbagai perusahan. Nantinya mereka akan memperebutkan piala bergilir JETS Cup," kata Presiden JETS, Indira Soediro di Senayan, Jakarta.
Tahun ini merupakan turnamen perdana yang akan diikuti 12 perusahan ternama di Jakarta. Sejumlah perusahan seperti Bank Mandiri, Artha Graha, Bank Mega, Axis, dan Pertamina telah memastikan diri tampil di turnamen tahun ini.
"Kami menerapkan peraturan ketat untuk peserta. Untuk setiap pemain wajib menunjukan kartu identitas perusahan juga wajib melampirkan kartu Jamsostek. Peraturan ini dibuat supaya peserta yang tampil murni berasal dari perusahan tersebut dan bukan pemain cabutan," jelas Direktur Hubungan Masyarakat JETS, Alexander Zulkarnaen.
Turnamen Jets akan memperebutkan hadiah menarik. Turnamen ini akan memperebutkan hadiah uang total 30 juta rupiah serta piala bergilir untuk juara, runner up serta posisi 3. Turnamen akan digelar di Hall Basket Gelora Bung Karno, Jakarta. pada 4-7 (Kamis – Minggu) dan 10-13 (Rabu – Sabtu) April.
Diharapkan dengan diadakannya turnamen ini maka bisa mempererat tali silaturahmi antar pecinta basket eksekutif di Jakarta. JETS merupakan komunitas bola basket yang berdiri sejak 1980 dan beranggotakan para eksekutif serta pekerja lintas profesi dan bidang di Jakarta.
Editor | : | Eky Rieuwpassa |
Komentar