1 6-1, Kamis (21/3).
Setelah mendapat bye pada putaran pertama, Serena tampil agak lamban. Ia juga membuat dua kesalahan pada servis awalnya, sebelum akhirnya mampu menguasai pertandingan.
"Saya kira saya bermain lamban pada awalnya, tetapi akhirnya saya mampu bergerak dengan cepat, sampai akhirnya memenangi pertandingan. Saya akan berusaha memenangi laga selanjutnya," kata Serena.
"Saya tidak merasa terlalu berada di atas ketika mereka mengumumkan 'inilah petenis nomor satu di dunia'. Saya kira ketika rasa percaya diri saya meningkat, saya dapat melakukan permainan dengan lebih baik. Ini semua menyangkut perasaan kita," sambung Serena.
Pada usianya yang ke-31, Serena merupakan petenis putri tertua yang berada di puncak peringkat dunia. Meski demikian, ia mengakui bahwa ia merasa tetap muda dan tidak ada kehilangan motivasi dalam usahanya meraih gelar juara keenam di Miami Masters.
Laporan Kompas.com/A. Tjahjo Sasongko
Editor | : | Tulus Muliawan |
Komentar