Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Perez Tidak Inginkan CR7 Hijrah ke Real Madrid

By Syamsul Arif - Sabtu, 23 Maret 2013 | 02:53 WIB
Ramon Calderon
Denis Doyle/Getty Images
Ramon Calderon

Sebuah penuturan mengejutkan dilontarkan eks presiden Real Madrid, Ramon Calderon. Dia menyebut Florentino Perez mencoba menggagalkan transfer Cristiano Ronaldo ke Real Madrid.

Tepat saat Perez kembali terpilih sebagai presiden Los Blancos 2009 silam, Ronaldo hijrah ke Santiago Bernabeu. Namun, berdasar pengakuan Calderon, Perez sejatinya tidak menginginkan transfer Ronaldo.

Bahkan, saat kesepakatan dengan Manchester United tercapai, Perez hampir melakukan hal di luar akal sehat. Dia ingin membuat kesepakatan kolaps.

"Saat terpilih sebagai presiden pada 2009, Florentino Perez berniat menggagalkan perekrutan Cristiano Ronaldo," ungkap Calderon dalam wawancara bersama En Joc.

"Namun, (Jorge) Valdano dan Jose Angel Sanchez menyakinkan Perez untuk mengurungkat niatnya. Mereka berkata, 'dia sungguh gila'. Sebab, Ronaldo sudah mengetahui bahwa kesepakatan telah tercapai," sambung Calderon.

Serangan Calderon terhadap Perez tak sebatas kasus transfer Ronaldo. Perez juga dinilai melakukan kesalahan besar dengan memboyong Jose Mourinho ke Bernabeu.

"Dosa Florentino yakni membiarkan perilaku negatif Mourinho. Setiap orang sadar siapa Mourinho. Mourinho sangat membosankan dan selalu ingin menjadi pusat perhatian," tegas Calderon.

Laporan Anju/Duniasoccer


Editor : Syamsul Arif


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X