26 secara beruntun usai mempecundangi Charlotte Bobcats dengan skor telak 109-77, Senin (25/3) pagi WIB.
Bermain di kandang sendiri, American Airlines Arena, Heat tak menemui kendala berat untuk bisa mengandaskan Bobcats. Skuad asuhan Erik Spoelstra itu mengantongi keunggulan 47-39 di masa halftime. Bahkan mereka mampu menyelesaikan kuarter ketiga dengan margin angka yang lebih lebar, yaitu 73-57.
Memasuki kuarter keempat, dominasi Heat semakin tak terbendung. Gelontoran poin berturut-turut dari LeBron James dan Ray Allen membawa tim tuan rumah memimpin 87-61 di menit-menit awal. Kemudian pemain Heat lainnya menambah 21 poin untuk menutup pertandingan dengan kedudukan 109-77.
James tampil impresif dengan menyumbangkan 32 poin dan 10 assist untuk menyokong kemenangan Heat. Allen menambah 14 poin, sedangkan Chris Bosh 15 poin. Angka tertinggi bagi Bobcats dicetak Kemba Walker dengan 20 poin.
"Tim telah berkembang dan lebih mendalam. Pemain dan para veteran bisa melangkah maju," kata James seperti dikutip situs resmi NBA.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Komentar