0. Gol dicetak oleh Ramdhani Lestaluhu pada menit ke-64 dan Tantan pada masa injury time.
Persepam membuka peluang pada babak pertama melalui Kristian Adelmund di menit kelima. Tendangan kerasnya dari luar kotak penalti masih melambung diatas gawang Sriwijaya yang dikawal Rivky Mokodompit.
Tiga menit berselang giliran Sriwijaya membuat peluang melalui Hilton Moreira. Tendangan dari jarak jauhnya juga masih belum menemui sasaran.
Tendangan jarak jauh dipilih kedua tim pada paruh pertama untuk menciptakan gol. Terbukti beberapa kali Osah Saha dan Adelmund dari Persepam melepaskan tendangan jarak jauh. Sementara di kubu Sriwijaya, Hilton juga melakukan hal yang sama ke gawang Alfonsius Kelvan.
Namun peluang yang didapat kedua tim masih gagal berbuah gol. Hingga babak pertama berakhir kedudukan tetap 0-0.
Enam menit usai rehat, lagi-lagi Adelmund mendapatkan kesempatan untuk mencetak gol. Akan tetapi tendangannya dari dalam kotak penalti kembali melambung.
Malapetaka datang untuk Persepam pada menit ke-64 saat tendangan Ramdhani Lestaluhu mengoyak gawang Kelvan. Aksi pemain pengganti tersebut tidak terkawal di sisi kanan pertahanan Persepam.
Sriwijaya memiliki kans untuk menambah keunggulan. Akan tetapi tandukan Hilton pada menit ke-78 masih bisa dihalau oleh pemain belakang Persepam.
Pada menit ke-88 Zaenal Arif mampu menceploskan bola ke gawang Rivky, namun sang kapten terperangkap offside lebih dulu. Keasikan menyerang, membuat lini belakang lengah. Persepam harus menerima gol kedua Sriwijaya.
Kali ini Tantan yang menyumbangkan gol setelah mampu melepaskan diri dari kawalan Denny Rumba. Sebelumnya pemain berusia 31 tahun tersebut menerima umpan matang dari Diogo Santos.
Editor | : | Kukuh Wahyudi |
Komentar