Jelang dibukanya bursa transfer tahap dua Indonesia Super League (ISL), Persisam terlihat kurang berminat dalam mendatangkan pemain baru. Bagi pelatih Sartono Anwar, komposisi tim berjuluk Pesut Mahakam sudah cukup baik.
Sartono mengaku belum mempunyai rencana untuk mendatangkan tambahan pemain baru.
"Belum ada rencana untuk itu," papar Sartono Anwar saat dikonfirmasi Bolanews, Jumat (29/3).
Dari 13 laga yang telah dilakoni Persisam, mereka berhasil mengumpulkan 20 poin. Jumlah tersebut didapat dari lima kemenangan, lima hasil seri, serta tiga kali mengalami kekalahan. Dari raihan tersebut Pesut Mahakam bercokol di posisi lima, selisih lima poin dari pemuncak klasemen sementara ISL 2012/13, Persipura.
Wajar bila Sartono belum mempunyai rencana untuk membeli pemain. Pasalnya skuad Persisam juga cukup mentereng. Tiga pemain bahkan dipanggil untuk bergabung dalam timnas, yaitu M. Robby, Bayu Gatra, dan Ferdinand Sinaga.
Daftar pemain Persisam musim 2012/13:
Kiper
2 Usman Pribadi
22 Fauzi Toldo
Bek
3 Achmad Sumardi
5 Imam Baihaqi
6 Isdiyantono
15 Joko Sidik
16 M. Roby
21 Supriyono
24 Pierre Njanka
28 Wahyu Kristanto
37 Muhammad Ramdani
41 Wildansyah
Gelandang
7 Rahel Radiansyah
4 Dias Angga
8 Dian Irawan
17 Ferdinand Sinaga
18 Budiawan
19 Fajar Legian Siswanto
29 Sandi Darma Sute
30 Mochamad Siswanto
33 Lancine Kone
77 Loudry Meilana
Striker
9 Lovinian Ebrahim
10 Anoure Obiora Richad
12 Lerby Eliandry
23 Bayu Gatra Sanggiawan
25 Aldeir Makatindu
Editor | : | Kukuh Wahyudi |
Komentar