Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juventus Fokus Hadapi Inter, Bukan Bayern Muenchen

By Syamsul Arif - Jumat, 29 Maret 2013 | 18:35 WIB
Antonio Conte
Cezaro De Luca/AFP/Getty Images
Antonio Conte

Pelatih Juventus, Antonio Conte, menyatakan bahwa tim belum memikirkan pertandingan melawan Bayern Muenchen di ajang Liga Champion 2012/13. Conte menyebutkan I Bianconeri akan terlebih dahulu fokus pada pertandingan kontra Internazionale.

Juventus telah ditunggu Bayern Muenchen di laga leg 1 Perempat Final Liga Champion 2012/13, Rabu (3/4) dini hari WIB, di Allianz Arena.

Namun, sebelum menghadapi Muenchen, I Bianconeri terlebih dahulu harus melawa ke Giuseppe Meazza untuk menghadapi Internazionale di pekan ke-30 Serie A 2012/13, Sabtu (30/3) malam WIB.

Antonio Conte pun menyatakan bahwa La Vecchia Signora belum memikirkan laga melawan The Bavarians karena masih fokus untuk menghadapi I Nerazzurri.

"Untuk kami, pertandingan akbar yang akan kami hadapi dalam waktu dekat adalah melawan Inter," kata Conte kepada Football Italia.

"Orang yang mengenal saya tentu mengetahui bahwa satu pertandingan selanjutnya merupakan laga yang penting, dan itu adalah pertandingan melawan Inter."

"Laga itu merupakan tahapan kunci pada periode ini karena kami akan menjalani enam laga dalam waktu 21 hari. Kami akan bermain untuk menjuarai Serie A dan Liga Champion."

"Namun, sekarang kami belum memikirkan laga melawan Bayern, karena tim harus fokus untuk menghadapi Inter."

"Berdasarkan pengalaman, saya tahu apabila anda mencoba untuk menghitung hasil akhir, maka anda berisiko untuk mendapatkan hasil-hasil yang buruk. Oleh karena itu, anda harus memikirkan satu pertandingan di satu waktu."

"Saya akan memainkan tim terbaik dan berharap  permainan berjalan secara terbuka. Hasil imbang bukan merupakan hasil yang bagus untuk kami dan Inter."


Editor : Syamsul Arif


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X