Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persiwa dan PSPS Sama-sama Puas

By Kukuh Wahyudi - Rabu, 3 April 2013 | 09:28 WIB
Indonesia Super League
Indonesia Super League

0. Berhasil mencetak tiga gol pada babak pertama, namun paruh kedua tak satu golpun kembali tercipta di Stadion Pendidikan, Wamena, Selasa (2/4).

Subangkit menyayangkan pada babak kedua banyak peluang yang gagal dikonversi menjadi gol.

"Hanya saja pada babak kedua, anak-anak terlalu banyak bermain dan tidak begitu serius. Ini saja yang membuat saya tidak begitu suka," papar Subangkit di situs Liga Indonesia.

Di kubu PSPS, juga cukup mensyukuri hasil yang didapat. Pasalnya tim berjuluk Asykar Bertuah sedang mengalami permasalahan internal.

"Yang penting pemain semuanya tidak mengalami cedera, karena kita datang ke Papua untuk dua laga tidak memasang target untuk bisa menang. Apalagi ada kendala internal manajemen kami, sehingga tidak ada target apapun, yang penting kami tidak WO pada dua laga tandang di Papua ini," papar Afrizal, asisten pelatih PSPS.

Atas hasil tersebut, Persiwa masuk kelima besar dengan 22 poin dari 13 laga. Persiwa menggeser Persisam yang sebelumnya menduduki posisi lima. Sementara bagi PSPS, tetap berada di urutan ke-15 dengan 13 poin dari 13 pertandingan.


Editor : Kukuh Wahyudi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X