Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kontra Gresik, Persela Benahi Mental Bertanding

By Kukuh Wahyudi - Selasa, 9 April 2013 | 08:22 WIB
Persela
Persela

Didik Ludiyanto, arsitek Persela, fokus pada mental bertanding anak didiknya usai gagal meraih hasil sempurna pada laga kandang kontra PBR (27/3) dan Sriwijaya (31/3). Kini Gustavo Lopez dkk. akan menantang Gresik United dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) di Stadion Petrokimia, Gresik, Selasa (9/4).

"Kami terus berusaha membangkitkan spirit pemain. Permasalahan utama tim ada pada mental tanding, ini yang menjadi fokus diperbaiki," papar Didik di situs Liga Indonesia.

Didik berharap tim besutannya bisa melupakan hasil buruk pada laga sebelumnya dan bisa menatap pertandingan selanjutnya. Ia bertekad untuk mengkakhiri rentetan hasil yang kurang memuaskan tersebut.

"Saya ajak pemain bicara. Keterpurukan tim harus bisa diakhiri,  sudah saatnya bangkit. Lupakan pertandingan sebelumnya dan menatap ke depan," kata Didik.

Sementara di kubu Gresik United, dalam masa transisi pergantian pelatih. Kontra Persela, Widodo Cahyono Putra akan menjalani debutnya sebagai pelatih. Namun, Didik tak mau ambil pusing mengenai hal tersebut.

"Saya fokus dengan tim sendiri, tidak mau terpengaruh pergantian pelatih tim lawan. Tim sudah siap menghadapi Gresik," lanjut Didik.


Editor : Kukuh Wahyudi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X