Pelatih Arema, Rahmad Darmawan (RD) optimistis dapat meraih poin penuh saat menjamu Persepam Madura United di Stadion Kanjuruhan, Malang, Rabu (10/4) sore WIB. Namun, RD mengintruksikan anak didiknya agar terus mewaspadai kubu Persepam sepanjang pertandingan.
Hal tersebut didasari dari sepak terjang Persepam yang dapat beberapa kali dapat mencurin poin penuh di partai tandang. Seperti yang dilakukan kala menekuk tuan rumah PSPS dan Persija.
"Kami optimistis mampu meraih kemenangan, namun demikian bukan berarti kami akan mengabaikan Persepam. Kekuatan Persepam tetap wajib kita waspadai, apalagi beberapa kali mampu mencuri poin di kandang lawan," papar RD di situs Liga Indonesia.
RD mengintruksikan kepada Kurnia Meiga dkk. untuk tampil selayaknya menghadapi tim besar. Ia melihat kekuatan Persepam bisa mengejutkan, kendati tidak diperkuat empat pemain intinya, Zaenal Arif, Michael Orah, Ishak Jober, dan Kristian Adelmund.
"Untuk itu saya menginstruksikan para pemain Arema tampil dengan performa terbaik dengan mental dan motivasi seperti menghadapi tim-tim kuat lainnya," ujar RD.
Editor | : | Kukuh Wahyudi |
Komentar