Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jika Hengkang, Mourinho Akan Bawa Tiga Pemain

By Zulfirdaus Harahap - Jumat, 12 April 2013 | 22:53 WIB
Alonso, Ronaldo, dan Khedira
Antonio Villalba/Getty Images
Alonso, Ronaldo, dan Khedira

Rumor tentang Jose Mourinho memang tidak ada habisnya untuk dibicarakan. Dimulai dengan kabar niatan hengkang dari Real Madrid ke Chelsea, hingga kabar terbaru yang mengatakan bahwa jika hijrah ke London, Pelatih Real Madrid, Jose Mourinho, akan membawa tiga bintang Real Madrid, yaitu Cristiano Ronaldo, Sami Khedira, dan Xabi Alonso ke Stamford Bridge.

Sebuah laporan Mundo Deportivo di Spanyol menyatakan bahwa Jose Mourinho tidak hanya akan meninggalkan Real Madrid musim panas ini, tetapi juga turut membawa tiga bintang Los Blancos tersebut.

Pelatih yang bergabung ke Santiago Bernabeu pada tahun 2010 itu, sudah menyatakan niatan hengkang dari klub ibu kota Spanyol tersebut. Mourinho menyatakan akan kembali ke Premier League yang menawarkan tantangan lebih bagi dirinya.

Jika itu terjadi, Mourinho juga memaksa The Blues untuk memperpanjang kontrak Frank Lampard dan mencoba untuk menandatangani Hulk, dirinya juga telah menyerahkan daftar belanja Chelsea dengan tiga pemain Madrid di atasnya.

Mourinho sangat jeli memanfaatkan momen ini. Pemilik Chelsea, Roman Abramovich yang terkenal haus gelar dan rela menggelontorkan uang dalam jumlah yang fantastis yakin Stamford Bridge bisa mendatangkan Cristiano Ronaldo, Xabi Alonso dan Sami Khedira musim panas mendatang.

Ronaldo yang enggan menandatangani kontrak baru serta Xabi Alonso yang juga belum mau perpanjang kontrak dianggap sebagai sinyal siap untuk meninggalkan Real Madrid pada akhir musim 2012/2013.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X