Arsenal sukses membalikkan keadaan dan memetik kemenangan atas Norwich City, Sabtu (13/4). Olivier Giroud yakin kemenangan tersebut membuat Tottenham Hotspur berada dalam tekanan dalam persaingan memperebutkan jatah Liga Champion musim 2013/14.
The Gunners sempat tertinggal 0-1 saat berhadapan dengan Norwich di babak pertama. Akan tetapi, di babak kedua tiga gol Mikel Arteta, Olivier Giroud, dan Lukas Podolski menyelamatkan Arsenal dari kekalahan serta memenangi tiga poin penting.
"Kami tidak pernah menyerah dan terus berusaha hingga akhir pertandingan. Itu adalah salah satu kualitas kami," kata Giroud seperti dilansir Soccerway.
"Kami mendapatkan sedikit keberuntungan dan dengan memenangi pertandingan tersebut kami memberikan tekanan kepada Tottenham Hotspur. Semua laga akan sulit untuk dimenangi, jadi kami harus tetap fokus dari satu pertandingan ke pertandingan lain dan berupaya mengambil poin maksimal," ujarnya.
Saat ini skuad Arsene Wenger menempati posisi tiga klasemen sementara Premier League menggusur Chelsea dan Tottenham Hotspur ke urutan empat dan lima dengan selisih satu poin. Kendati demikian, Chelsea masih menyimpan satu laga lebih sedikit dari Arsenal dan Spurs.
Editor | : | Wisnu Nova Wistowo |
Komentar