Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Enam Negara Tampil di Surabaya

By Eky Rieuwpassa - Selasa, 16 April 2013 | 00:30 WIB

9 Mei mendatang di di GOR Bulu Tangkis Sudirman, Surabaya.

Keenam negara itu adalah Jepang, India, Malaysia, Singapura, Cina serta juara bertahan, Korea Selatan. Menurut Ketua Panitia Pelaksana, Abdul Kadir , Korsel akan membawa 43 orang pemain dan ofisial. “Korea Selatan sebagai juara bertahan akan turun dengan kekuatan penuh,” ungkap Kadir.

Selain Korsel, negara lainnya seperti Jepang akan membawa 39 pemain dan ofisial. Kemudian Malaysia dengan 22 orang, India 10 orang, dan Cina yang diwakili Kota Xiamen, hanya mengirim empat wakil. “Untuk Singapura, kami masih menunggu kepastian jumlah pemain dan ofisialnya yang akan datang,” sambung Kadir.

Ketua Umum Pengprov PBSI Jawa Timur ini menambahkan, selain keenam negara tersebut, penyelengara juga masih menunggu konfirmasi dari Thailand, Filipina dan Vietnam.

Sementara untuk tim lokal, Kadir mengakui hingga saat ini belum banyak peserta yang mendaftar. Meski begitu dipastikan klub-klub besar akan ambil bagian.


Editor : Eky Rieuwpassa


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X