Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Berharap Keuangan Lebih Baik Lagi

By Kukuh Wahyudi - Selasa, 16 April 2013 | 16:04 WIB
PSSI
PSSI

pihak yang terkait.

"Total utang PSSI mencapai Rp 15 miliar, itu mulai dari gaji pelatih timnas, wasit liga amatir level 3,4, dan 5, perangkat pertandingan lainnya, dan hotel. Semua itu akan dilunasi langsung," papar salah satu Komite Eksekutif (Komek) Tony Aprilani yang juga menjadi ketua Gugus Tugas Revitalisasi Keuangan PSSI di kantor PSSI, Jakarta, Selasa (16/4).

Tony mengatakan dana tersebut didapat dari keuntungan hak siar, tiket pertandingan timnas, sponsor. Sisanya didapat dari patungan pengurus PSSI.

Wakil Bendahara Umum PSSI, Husni Hasibuan, menyatakan kebenaran kabar tersebut. Ia juga berharap tim gugus tugas dapat memperbaiki manajemen yang lebih baik.

“Pembentukan tim Gugus Tugas untuk menata keuangan PSSI. Diharapkan bisa buat manajemen lebih baik. Supaya tak ada tunggakan lagi. Dulu pelatih, perangkat pertandingan, wasit mengeluh. Semoga kedepannya tidak ada keluhan lagi. Semoga PSSI saat ini bersatu, termasuk sisi krusial seperti dana,” kata Husni.


Editor : Kukuh Wahyudi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X