Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ambrosini, AC Milan Tidak Boleh Kehilangan Poin

By Syamsul Arif - Sabtu, 20 April 2013 | 09:03 WIB
Massimo Ambrosini
David Ramos/Getty Images
Massimo Ambrosini

Gelandang AC Milan, Massimo Ambrosini, menyatakan bahwa I Rossoneri tidak boleh kehilangan poin pada pertandingan melawan Juventus, Senin (22/4) dini hari WIB, di Juventus Stadium. Hal itu diperlukan Il DIavolo Rosso agar mampu menjaga jaga jarak atau menjauh dengan para pesaing di klasemen.

AC Milan akan menjalani laga berat pada pekan ke-33 Serie A 2012/13 karena harus melawan ke tim pemuncak klasemen, Juventus, Senin (22/4) dini hari WIB, di Juventus. Pada paruh pertama Serie A, Il DIavolo Rosso berhasil mengalahkan I Bianconeri 1-0.

Jelang laga sengit itu, Massimo Ambrosini pun menyatakan I Rossoneri tidak boleh kehilangan poin pada laga itu agar mampu menjaga jarak atau menjauh dari para pesaing.

"Kami harus mencoba untuk menjauhkan jarak Fiorentina dengan kami dan lebih dekat dengan Napoli," kata Ambrosini kepada Milan Channel.

"Kami tertinggal empat angka dari Napoli dan unggul empat poin atas Fiorentina, sehingga kami benar-benar tidak boleh kehilangan angka pada laga kontra Juventus nanti."

Sampai pekan ke-32, AC Milan menempati peringkat tiga, yang merupakan batas akhir tim yang lolos ke Liga Champion, dengan koleksi 59 poin.


Editor : Syamsul Arif


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X