Arsene Wenger meminta Arsenal tetap membuat lorong pemain untuk Robin van Persie dan klub barunya. Sang manajer berniat menjaga tradisi lorong pemain (guard of honour) tim yang baru juara.
Robin van Persie, yang meninggalkan Arsenal tahun lalu untuk meraih gelar, kembali ke Emirates Stadium kurang dari sepekan setelah trigolnya ke gawang Aston Villa memastikan gelar liga ke-20 untuk Manchester United.
Walau sebelumnya beberapa pemain dikabarkan enggan, The Gunners akan menyambut sang juara dengan tepuk tangan saat memasuki lapangan. Kendati sikap ini tak sepenuhnya diterima para fan yang masih geram dengan transfer 22,5 juta pound musim panas silam, Arsene Wenger mengajak para pendukung untuk menghormati eks kapten mereka itu.
"Saya ingin tradisi sepak bola Inggris dihormati. Kami menghargai Robin van Persie seperti pemain lain yang pergi dan kembali. Saya ingin si pemain mendapat respek. Ia merupakan talenta besar dengan teknik kelas dunia dan pengalaman tinggi bersama timnas dan di Liga Champion. Saya tak ragu ia akan beradaptasi dengan mudah," kata Arsene Wenger di Sky Sports.
"Saya pikir Arsenal memiliki pengaruh positif dalam kehidupan dan karier Robin van Persie. Kami akan selalu merasakan kehilangan pemain besar, tapi kini kami lebih stabil dengan sejumlah hasil bagus. Kami tengah berada di level kepercayaan diri dan hasrat yang tinggi. Yang kami tahu, kami akan membutuhkan performa bagus untuk mengalahkan Manchester United. Kami akan terfokus ke sana," ucap manajer Arsenal itu.
Editor | : | Christian Gunawan |
Komentar