Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

IFL 2013 akan Gunakan Format Baru

By Tulus Muliawan - Minggu, 28 April 2013 | 21:17 WIB
Ilustrasi
Getty Images
Ilustrasi

klub peserta memiliki jenjang yang jelas dalam keikutsertaan mereka dalam kompetisi futsal di Indonesia.

Salah satu anggota Komite Eksekutif (Exco) yang membawahi bidang futsal, Toni Aprilani, menjelaskan, untuk musim ini PSSI dan BFN akan lebih selektif untuk mengikutsertakan klub-klub ke dalam kompetisi. Akan dibentuk jenjang yang jelas dalam kompetisi musim ini.

"Kami sedang merumuskan format baru untuk kompetisi futsal musim depan menyusul adanya kekurangan-kekurangan di musim lalu dalam beberapa divisi. Kekurangan musim lalu yang paling utama adalah di Divisi Amatir. Penyelenggaraannya cukup kacau dan banyak tim yang terlibat sehingga waktu penyelenggaraan panjang serta biayanya besar," kata Toni, Minggu (28/4).

Ia mengatakan, pihaknya akan membentuk jenjang yang jelas dan rencananya akan dibagi dalam tiga strata. Strata satu adalah gerbang masuk bagi para pemain yang berpotensi untuk bisa bermain di ajang profesional, mengingat cukup banyak bibit-bibit pemain yang muncul dari tingkat universitas dan amatir.

"Strata pertama akan kami serahkan pemantauannya kepada Badan Futsal Daerah (BFD) yang akan segera dibentuk. Jadi, beban kerja PSSI dan BFN tidak terlalu berat," ujarnya.

Rencananya, perhelatan IFL 2013 akan mulai digelar pada Mei mendatang di Jakarta. Namun, klub-klub yang akan bermain di IFL 2013 masih belum jelas. PSSI dan BFN merencanakan IFL 2013 hanya diikuti 12 klub.

Laporan Kompas.com/Okky Herman Dilaga


Editor : Tulus Muliawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X