Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pogba Jadi Korban Rasisme, Meggiorini Anggap Wajar

By Okie Prabhowo - Senin, 29 April 2013 | 04:03 WIB
Paul Pogba (kanan)
Valerio Pennicino/Getty Images
Paul Pogba (kanan)

0 atas Torino pada pekan ke-34 Serie A di Stadio Olimpico di Torino, Minggu (28/4) WIB. Akan tetapi striker Il Toro tersebut membantah dan menganggapnya sebagai sesuatu yang wajar terjadi.

"Memang ada hinaan tetapi itu normal dalam sebuah pertandingan. Itu sesuatu yang ada di sepak bola," ujar Riccardo Meggiorini seperti dilansir Football Italia.

"Pogba seharusnya tidak mulai menangis dan merasa tersakiti jika seseorang mengatakan sesuatu kepadanya. Saya juga mendapatkan hinaan tetapi saya tidak mengeluh. Ini karena di dalam sepak bola hal-hal tersebut wajar terjadi."

"Ini bukan cerita yang sesungguhnya menurut saya. Saya jauh lebih kecewa karena kalah dalam Derby," kata Meggiorini.

Derby della Mole kedua musim 2012/13 sepertinya akan berakhir imbang tanpa gol. Akan tetapi pada menit ke-86 Arturo Vidal mencetak gol untuk Juventus. Claudio Marchisio (90+1') melengkapi kemenangan untuk kubu I Bianconeri atas Torino.

Dengan kemenangan atas Il Toro ini maka La Vecchia Signora kini hanya membutuhkan satu poin untuk memastikan gelar scudetto. Poin tersebu dapat diperoleh dalam laga di Juventus Stadium saat menghadapi Palermo pada pekan ke-35 Serie A.


Editor : Okie Prabhowo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X